Tingkatkan Infrastruktur Desa, Satgas TMMD ke 123 Kodim Bondowoso Bangun Gapura

Bondowoso| Lensarakyat. Id  – Anggota Satgas TNI Manunggal Membangun Desa (TMMD) ke-123 Kodim 0822 Bondowoso bersama masyarakat terus mempercepat pengerjaan gapura di Desa Trotosari dengan mengutamakan kualitas dari segi bahan dan pengerjaannya. Pembangunan gapura ini merupakan bagian dari program TMMD yang bertujuan meningkatkan infrastruktur desa dan memberikan identitas bagi masyarakat setempat.Sabtu (22/25).

Gapura yang dibangun memiliki dimensi panjang 6 meter, lebar 1,5 meter, dan tinggi 8 meter. Hingga saat ini, progres pembangunan telah mencapai 50 persen. Pengerjaan dilakukan dengan penuh ketelitian dan mengutamakan kualitas, sehingga diharapkan dapat berdiri kokoh dan bertahan dalam jangka waktu yang lama.

BACA JUGA :
TMMD 123 Kodim 0822 Bondowoso Gelar Aksi Tanam Pohon di Desa Gunosari

Kegiatan ini dipimpin oleh Letda Lado dari Angkatan Laut dan Babinsa Kopka Lukman dari Kodim 0822 Bondowoso. Menurut mereka, pembangunan gapura ini tidak hanya berfungsi sebagai tanda pengenal bagi para pengunjung dari luar daerah, tetapi juga menjadi simbol keberadaan program TMMD ke-123 di Desa Trotosari. Dengan adanya gapura ini, desa akan semakin dikenal dan memberikan kesan positif bagi masyarakat yang berkunjung.

BACA JUGA :
Melalui Komsos, Satgas TMMD ke 123 Jalin Keakraban Dengan Warga

“Dibangunnya gapura di pintu masuk Desa Trotosari diharapkan dapat memudahkan pengunjung dari luar daerah untuk mengenali desa ini. Selain itu, gapura ini juga menjadi penanda bahwa desa ini telah menjadi bagian dari program TMMD ke-123,” ujar salah satu anggota Satgas.

Ia juga mengingatkan kepada masyarakat agar tetap memperhatikan faktor keselamatan selama proses pembangunan. “Meskipun pembangunan gapura ini belum sepenuhnya selesai, tetapi progresnya sudah mulai terlihat. Kami bertekad untuk menyelesaikan pembangunan ini dengan kualitas terbaik hingga batas waktu yang telah ditentukan,” pungkasnya.

BACA JUGA :
Bersama Kabid KDP, Satgas TMMD 123 Kodim 0822 Bondowoso Salurkan Bantuan Sembako untuk Warga Desa Gunosari

(Pen22)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *