BONDOWOSO| Lensarakyat.id – Dandim 0822/Bondowoso, Letkol Arh Achmad Yani,S.E.,M.Han, melalui Danramil 0822/01 Bondowoso Kapten Inf Basuki Rahmad Bersama Forkopimda Kabupaten Bondowoso menghadiri pelepasan keberangkatan 621 calon jama’ah Haji asal Kabupaten Bondowoso minggu (11/05/2025).
Haji merupakan salah satu kewajiban yang harus ditunaikan bagi umat islam yang mampu. Kegiatan ibadah haji merupakan agenda rutin yang dilaksanakan setiap satu tahun sekali tepatnya di bulan Dzulhijjah.
Hadir dalam kegiatan pemberangkatan calon jama’ah haji tersebut diantaranya yakni Bupati Bondowoso, H. Abdul Hamid Wahid, M.Ag. Kepala Kemenag Kab. Bondowoso, Moh. Ali Masyhur, S.Ag., M.HI, Ketua DPRD Bondowoso, H. Ahmad Dhafir dan unsur Forkopimda Kab. Bondowoso, serta Jajaran Polres Bondowoso juga Danramil 0822/01 Bondowoso, Kapten Inf Basuki Rahmad, P.

Mengawali sambutanya Bupati Bondowoso mengucapkan selamat kepada para Calon Haji yang akan berangkat ke tanah suci untuk menunaikan Rukun Islam yang Ke Lima.
“Setelah sampai di Tanah suci mari kita menjaga nama baik Negara Kita Indonesia khususnya Kab. Bondowoso, Saling membantu dan saling menjaga, serta jaga kesehatan hingga kembali ke tanah air dan menjadi Haji yang Mabrur,” Ucap Bupati.
Dilokasi yang sama, Danramil 0822/Bondowoso dalam kesempatannya berpesan kepada semua Calon Jamaah Haji agar senantiasa menjaga ketertiban selama dalam perjalanan dan dalam pelaksanaan ibadah haji.
Diharapkan senantiasa mengikuti arahan dan petunjuk dari para pembimbing, baik dalam kegiatan ibadah maupun dalam berinterkasi dengan jamaah dari berbagai belahan dunia, mengingat kultur dan adat istiadat mereka banyak yang berbeda dengan kebiasan dan budaya Indonesia.
“Selamat kepada para Jama’ah Calon Haji yang akan menunaikan ibadah Haji, semoga selalu diberikan keselamatan dan kesehatan selama menjalankan ibadah haji, sehingga kembali ke Tanah Air “Indonesia” dalam keadaan sehat walafiat dan berkumpul kembali bersama keluarga,” Ungkap Kapten Inf Basuki Rahmad.







