Daerah  

Desa Klabang Bondowoso Gelar Acara Musdesus KDMP Insidental Sebagai Tindak Lanjut Dari Intruksi Presiden

Bondowoso| Lensarakyat.id – Pemdes Klabang, Kecamatan Tegalampel, Kabupaten Bondowoso, resmi membentuk kepengurusan Koperasi Desa Merah Putih (KDMP) melalui Musyawarah Desa Khusus (Musdesus) yang digelar pada Jum’at, 23 Mei 2025 di balai desa setempat. Kegiatan ini menjadi bagian penting dalam upaya penguatan ekonomi desa berbasis potensi lokal.

Camat Tegalampel, Yoyok Jalu Santoso, S. Stp.M.M, yang turut hadir dalam acara tersebut menyampaikan bahwa pihak kecamatan berperan aktif dalam mendampingi setiap tahapan pembentukan koperasi.

“Kami dari Kecamatan Tegalampel memfasilitasi seluruh proses pembentukan KDMP di setiap desa, mulai dari sosialisasi, pelaksanaan Musdesus, hingga pengisian berita acara dan kelengkapan berkas administrasi lainnya,” jelasnya.

BACA JUGA :
Bersama PKM, Camat Sukosari Tunjukkan Komitmen di HUT IBI Berupa Pelayanan Kontrasepsi Gratis

Selanjutnya, hasil dari Musdesus ini akan disampaikan ke Dinas Koperasi Kabupaten Blitar, dengan tembusan ke Dinas Pemberdayaan Masyarakat dan Desa (DPMD) sebagai bentuk tindak lanjut resmi.

Kepala Desa Klabang, Joko Tole, menegaskan bahwa pembentukan koperasi ini merupakan langkah strategis untuk memperkuat sektor ekonomi masyarakat.

“Kami berharap koperasi ini menjadi motor penggerak ekonomi lokal. Pembentukan pengurus dilakukan secara selektif untuk memastikan koperasi dikelola oleh orang-orang yang memiliki integritas, komitmen, serta kemampuan manajerial,” ujar Joko.

BACA JUGA :
Hadiri Musdesus Insidental, Camat Tegalampel Berharap KDMP Dapat Meningkatkan Perekonomian Masyarakat

Proses seleksi calon pengurus telah dilakukan sebelumnya oleh desa dan terpilih 5 orang sebagai pengurus inti, Ketua, Sekretaris dan Bendahara, 2 orang lainnya sebagai Wakil Ketua bidang Usaha dan bidang keanggotaan, Penetapan ini dilakukan berdasarkan pemilihan secara aklamasi oleh peserta rapat.

Kades Joko juga memberikan pesan khusus kepada para pengurus dan pengawas yang telah terpilih. Ia menekankan pentingnya menjalankan tugas sesuai dengan tupoksi dan penuh rasa tanggung jawab.

“Kepercayaan masyarakat adalah fondasi utama koperasi. Tanpa kesungguhan dan transparansi, koperasi tidak akan bisa berkembang,” tegasnya.

BACA JUGA :
Kades Karang Anyar: Patut Jaga dan Lestarikan Nilai Budaya Dalam Kunker TP PKK Kabupaten Bondowoso di Pengrajin Batik

Musdesus kali ini dihadiri oleh berbagai elemen masyarakat, mulai dari tokoh masyarakat, BPD, perangkat desa, hingga perwakilan kelompok tani dan pelaku UMKM serta Pendamping desa juga perwakilan dari Diskoperindag Bondowoso.

Dan dengan terbentuknya kepengurusan KDMP, Kepala Desa Klabang menaruh harapan besar agar koperasi ini dapat menjadi wadah pemberdayaan ekonomi warga serta mempererat solidaritas sosial dalam bingkai kemandirian desa.

“Koperasi Desa Merah Putih bukan sekadar lembaga ekonomi, tetapi simbol komitmen bersama untuk mensejahterakan masyarakat melalui usaha produktif yang berbasis potensi dan kearifan lokal,”imbuh Kades Klabang.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *