Daerah  

Jaga Kelestarian Alam, Danramil 0822/01 Kota dan Anggota Hadiri Apel Pagi Hari Lingkungan Hidup Sedunia

BONDOWOSO| LENSARAKYAT.ID – Danramil 0822/01 Bondowoso, Kapten Inf Basuki Rahmad, beserta anggotanya menghadiri apel pagi dalam rangka memperingati Hari Lingkungan Hidup Sedunia yang diselenggarakan bersama Forkopimda Bondowoso.

Hadir dalam kegiatan tersebut yakni, Danramil 0822/01 Bondowoso, bersama Anggota, Kapolsek Kota, Akp Jarno Miroto, Camat Kota, Rahmatullah, S. Sos .Msi, dan unsur forkopimda Bondowoso serta peserta Apel sebanyak 200 orang.

Danramil 0822/01 Bondowoso, Kapten Inf Basuki Rahmad, beserta anggotanya menghadiri apel pagi dalam rangka memperingati Hari Lingkungan Hidup Sedunia (fto dok bam”s)

Kehadiran Danramil 0822/01 Bondowoso bersama anggota dalam Apel Hari Lingkungan Hidup Sedunia kali ini yaitu turut berpartisipasi menunjukkan keterlibatan TNI dalam mendukung isu lingkungan dan menunjukkan kolaborasi lintas sektor.

BACA JUGA :
Bersama Forkopimcam, Camat Tegalampel Gelar Acara Halal Bihalal dan Apel Pagi Pasca Libur Lebaran

“Hari Lingkungan Hidup Sedunia yang diperingati setiap 5 Juni, menjadi momentum untuk meningkatkan kesadaran masyarakat tentang pentingnya pelestarian lingkungan dan kegiatan ini mencerminkan sinergi antara TNI, pemerintah daerah, dan instansi lain dalam menyuarakan isu lingkungan,”ujar Basuki Rahmad.

BACA JUGA :
Apel Pagi, Kepala Desa Bukor Tegaskan Terus Tingkatkan Mutu Pelayanan Kepada Masyarakat

Lain dari pada itu Kehadiran Danramil (Komandan Rayon Militer) dalam acara Apel Lingkungan Hidup Sedunia ini menurut Danramil 01 Kota menunjukkan komitmen TNI dalam mendukung program-program lingkungan hidup, baik di tingkat nasional maupun global.

BACA JUGA :
Kasdim 0822 Bondowoso Hadiri Upacara Hari Otonomi Daerah ke-XXIX Tahun 2025

“Kami hadir bersama Anggota yakni mempererat kerja sama antara TNI, pemerintah daerah, dan organisasi lingkungan dalam upaya menjaga kelestarian alam serta mempererat kerja sama antara TNI, pemerintah daerah, dan organisasi lingkungan dalam upaya menjaga kelestarian alam,”imbuhnya dan berharap

Acara ini menjadi momentum untuk menyampaikan pesan tentang pentingnya menjaga lingkungan, termasuk program seperti penanaman pohon, pengurangan sampah plastik, atau konservasi sumber daya alam.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *