Danramil 0822/01 Bondowoso Hadiri Musyawarah Ranting IBI Bondowoso

Bondowoso| Lensarakyat.id – Danramil 0822/01 Bondowoso Kapten Inf Basuki Rahmad bersama Anggota melaksanakan kegiatan musyawarah rantin (Musran) Ikatan Bidan indonesia ke VIII Ranting Bondowoso Kec. Bondowoso sabtu (26/07/2025).

Turut serta dalam kegiatan Musyawarah Ranting (Musran) Ikatan Bidan Indonesia (IBI) Ranting Bondowoso yang dilaksanakan di Aula Kantor Ranting IBI Bondowoso yakni pengurus IBI Cabang Bondowoso, pengurus ranting, serta bidan-bidan yang ada di wilayah Bondowoso serta Kapolsek Kota.

Dalam sambutannya, Ketua Panitia Musran menyampaikan bahwa kegiatan ini bertujuan untuk meningkatkan kinerja dan kemajuan organisasi IBI di tingkat ranting.

BACA JUGA :
Personel Gabungan Siap Amankan Kunjungan Wapres, Dandim 0822 Pimpin Apel Gelar Pasukan di Bondowoso

Sementara itu, Danramil 0822/01 Bondowoso Kapten Inf Basuki Rahmad menyampaikan dukungan penuh dari TNI AD untuk kegiatan yang dilaksanakan oleh IBI Bondowoso.

BACA JUGA :
Forkopimcam Tegalampel Gelar Upacara Detik-detik Proklamasi HUT RI ke-80 Dengan Khidmat

“Musran ini juga menjadi ajang bagi para bidan untuk menyampaikan aspirasi dan saran-saran demi kemajuan organisasi dan peningkatan kualitas pelayanan kesehatan bagi masyarakat. Dengan adanya dukungan dari semua pihak, diharapkan IBI Ranting Bondowoso dapat terus meningkatkan kinerjanya dan memberikan kontribusi positif bagi masyarakat Bondowoso,”tuturnya.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *