Bondowoso| Lensarakyat.id – Menjalankan ibadah sekaligus berbagi kebahagiaan dengan sesama, itulah semangat yang diwujudkan oleh Kapolsek Tegalampel, AKP Sobingan, S. H M. H. dalam kegiatan “Jum’at Berkah” pagi ini, Jumat, (26/09/2025).
Tidak hanya sekadar rutinitas, kegiatan Jum’at Berkah kali ini diisi dengan aksi nyata kepedulian. Usai melaksanakan salat Jumat berjamaah, AKP Sobingan, S. H. M. H. beserta jajaran langsung terjun ke jalan-jalan sekitar Kecamatan Tegalampel, tujuannya jelas yakni menemui dan mengajak makan siang kepada para abang becak yang tengah mencari nafkah di terik matahari di Mapolsek Tegalampel.

Dengan senyum ramah, Kapolsek dan anggotanya mengajak makan dan minum secara langsung kepada para tukang becak di Mapolsek Tegalampel, moment kebersamaan singkat pun tercipta, tidak hanya sekadar memberi, mereka juga menyempatkan diri untuk bersilaturahmi, menanyakan kabar, serta mendengarkan keluh kesah yang dihadapi para abang becak dalam kesehariannya.
“Ini bentuk syukur dan upaya kecil kami untuk mendekatkan diri kepada masyarakat, khususnya para pekerja keras seperti abang becak. Semoga makanan sederhana ini bisa menambah energi dan semangat mereka. Yang terpenting, kita bisa menjaga silaturahmi dan kepercayaan antara Polsek Tegalampel dengan warga,” ujar AKP Sobingan.
Kegiatan ini mendapat sambutan hangat dan ucapan terima kasih dari para Abang Becak, senyum kebahagiaan terpancar dari raut wajah mereka. Seorang abang becak, Pak To (55), mengungkapkan rasa terharunya.
“Terima kasih banyak, Pak Kapolsek. Diberi makan seperti ini rasanya sangat senang dan terhormat, tadi siang sepi penumpang, tapi dapat rezeki dan semangat baru. Ini benar-benar Jum’at yang berkah,” tukasnya dengan mata berkaca-kaca.
Sementara itu, Aksi “Jum’at Berkah” Kapolsek Tegalampel ini merupakan bagian dari program Polri yang humanis dan selalu hadir di tengah masyarakat. Diharapkan, kegiatan seperti ini tidak hanya memberi manfaat materiil, tetapi juga memperkuat ikatan emosional antara kepolisian dan masyarakat, menciptakan rasa aman dan nyaman yang berlandaskan kepercayaan dan kasih sayang.







