Apel Gelar Pasukan PAM VVIP, TNI-Polri Siap Amankan Kunjungan Presiden RI di Bondowoso

Bondowoso| Lensarakyat.id – Dalam rangka kunjungan kerja Presiden Republik Indonesia, Jenderal TNI (Purn) H. Prabowo Subianto, ke wilayah Kabupaten Bondowoso, TNI-Polri bersama unsur Pemerintah Daerah menggelar Apel Gelar Pasukan Pengamanan VVIP yang berlangsung di lapangan Hasanudin Desa Kalisat, Kecamatan Ijen, Rabu sore (25/6).

BACA JUGA :
Wujud Perhatian TNI Kepada Petani, Babinsa Kodim 0822/08 Grujugan Kawal Bulog Serap Gabah di Desa Wonosari

Apel yang diikuti oleh sekitar 800 personel gabungan ini dipimpin langsung oleh Danrem 083/Baladhika Jaya, Kolonel Inf Kohir, yang juga bertindak sebagai Dansatgas wilayah pengamanan kunjungan Presiden.

Dalam amanatnya, Danrem menegaskan pentingnya sinergi dan profesionalisme seluruh elemen pengamanan.

“Pengamanan kunjungan Presiden RI adalah operasi khusus yang harus dilaksanakan dengan disiplin tinggi, penuh kewaspadaan, serta koordinasi yang solid antar instansi. Tidak boleh ada kesalahan sekecil apa pun,” tegas Kolonel Kohir di hadapan pasukan.

BACA JUGA :
Hari Bhayangkara Ke-79 : Motor Layang dan Pasukan Turangga Serta K9 Akan Meriahkan Hari Bhayangkara ke-79 di Monas

Danrem juga memberikan penekanan penting kepada seluruh personel agar senantiasa mengedepankan pengamanan yang humanis, tegas, dan profesional. Beberapa poin utama yang ditekankan dalam apel antara lain:

BACA JUGA :
Polres Jember Ringkus Pelaku Pemerasan ke Kades Yang Ngaku Wartawan Dan Minta THR
  1. Patuhi dan laksanakan SOP Pengamanan VVIP.
  2. Tingkatkan kewaspadaan dan deteksi dini terhadap potensi ancaman.
  3. Jaga soliditas dan sinergi antar instansi.
  4. Hindari ego sektoral.
  5. Bangun komunikasi efektif di lapangan.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *